SUBULUSSALAM – SBN.com. Kontingen Kecamatan Simpang Kiri berhasil meraih lima medali emas pada kejuaraan Pekan Olahraga Kota (PORKOT) Subulussalam Cabang Olahraga (Cabor) Pencak Silat PORKOT yang berlangsung di GOR KONI Kota Subulussalam.
Berdasarkan data dari Media Center PORKOT Subulussalam, Senin, 11 Desember 2023 sejumlah Cabor sudah selesai menjalani pertandingan seperti Cabor Pencak Silat, di mana Kontingen Simpang Kiri meraih lima medali emas, empat perak dan dua perunggu.
Berada di posisi kedua dari Kontingen Kecamatan Penanggalan meraih dua medali emas, tiga perak dan dua perunggu. Ada yang mendapat juara tiga Cabor Pencak Silat yakni Kontingen Kecamatan Longkib meraih satu medali emas, satu medali perak dan tiga perunggu.
Sebelumnya, Ketua Panitia PORKOT Subulussalam, Boy Nasution mengatakan kegiatan ini dimulai sejak 9 Desember sampai 16 Desember 2024 dengan mempertandingkan sebanyak 16 Cabor meliputi pencak silat, sepak bola futsal, sepak takraw, muaythai, bulu tangkis, atletik, bmx cross, panjat tebing dan bola basket.
Selanjutnya taekwondo, catur tenis meja, renang, petanque dan bola volly dengan jumlah atlet 608 dari lima kecamatan yang akan memperebutkan 71 medali pada PORKOT Subulussalam.